Resources & Guides
Articles

Mau Jadi TikTok Creator? Ikuti Langkah-langkah Berikut Ini!

Qisthi
January 22, 2024

Popularitas platform TikTok di Indonesia tidak dapat dipungkiri. Pada tahun 2023, Indonesia menempati peringkat ke-dua dengan jumlah pengguna TikTok terbanyak di dunia, yakni sebesar 106,5 juta. Jumlah ini tidak hanya disebabkan oleh kebutuhan akan konten hiburan, namun juga hadirnya peluang bagi pengguna untuk menambah penghasilan.

Penghasilan TikTok Creator bisa berasal dari kode affiliate, endorsement, dan brand ambassador. Penghasilan yang didapat berkisar dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah, tergantung pada jumlah followers dan engagement rate konten kreator tersebut. Untuk menambah penghasilan, konten kreator termasuk di TikTok dapat mengikuti campaign yang dijalankan oleh brand melalui influencer marketing platform, seperti Partipost.

Khusus bagi kamu yang ingin membangun konten seputar traveling dan lifestyle, Partipost menawarkan beragam campaign travel yang bisa kamu ikuti, salah satunya Klook Kreator program. Dengan menjadi seorang Klook Kreator, kamu bisa mendapatkan beragam benefit dan komisi menarik.

Tertarik untuk memulai perjalanan sebagai TikTok Creator sukses yang bisa memikat banyak brand? Terapkan dulu langkah-langkah berikut ini:

Langkah-langkah menjadi TikTok Creator

Source: Freepik

Langkah 1: Temukan Niche Konten

Tahap awal dan paling penting adalah menemukan niche konten. Hal ini berguna sebagai penentu arah konten dan membentuk personal branding kamu. Niche dapat berupa fashion, beauty, traveling, otomotif, lifestyle, dan lain-lain. Kamu juga bisa mengkombinasikan dua niche selaras, seperti fashion dan lifestyle.

Langkah 2: Peka terhadap Tren 

Setelah berhasil menentukan niche, seorang TikTok Creator juga harus selalu peka dan update dengan berbagai macam tren TikTok. Tren ini dapat berupa audio, filter, format konten, atau bahkan kombinasi ketiganya, yang biasanya dapat ditemukan dalam laman For You Page (FYP).

Namun, berbeda dengan media sosial lain, tren di TikTok memiliki jangka waktu yang relatif pendek, yakni sekitar tiga bulan. Maka dari itu, TikTok creator harus rutin mencari tipe konten sedang trending. Salah satunya dengan mencari keyword yang relevan dengan niche kamu di kolom search, lalu analisa video-video terbaru yang muncul.

Langkah 3: Posting Konten secara Konsisten

Seperti yang dibahas sebelumnya, umur tren di TikTok relatif pendek. Maka dari itu, posting konten secara konsisten bisa membuat kamu tetap relatable. Hal ini juga bertujuan untuk menjaga hubungan dengan audiens.

Sebelum mulai melakukan posting konten secara konsisten, perhatikan dahulu beberapa hal berikut ini:

a. Perencanaan Konten, hal ini dilakukan untuk memudahkan pembuatan konten agar lebih terstruktur, baik dalam menentukan jadwal produksi maupun posting konten, dan memastikan akun TikTok kamu memiliki konten variatif  agar audiens selalu tertarik dan kamu pun tidak mudah jenuh dalam membuat konten.

b. Waktu Posting, kamu harus memperhatikan hal ini karena peluang kontenmu dilihat oleh audiens akan bergantung pada kapan mereka membuka aplikasi TikTok.

c. Istirahat, karena sejatinya kreativitas tidak bisa dipaksakan, kamu harus bisa mengimbangi jam kerja dan istirahat. Jika tidak seimbang, maka kamu dapat mengalami creative block dan burn out yang akhirnya dapat menghambat kinerjamu.

Baca Juga: Jam Optimal Upload Video di TikTok, Bikin Mudah FYP!

Langkah 4: Perbanyak Interaksi 

Kesuksesan seorang kreator terletak pada hubungan erat yang terjalin dengan audiens. Jika audiens merasa dekat dengan kamu, mereka cenderung berinteraksi (like, comment, share, save) dengan konten-kontenmu. Interaksi ini berpengaruh terhadap tingkat engagement rate, salah satu metrik yang dipertimbangkan brand sebelum berkolaborasi dengan kreator.

Salah satu cara untuk meningkatkan interaksi adalah dengan menyisihkan waktu sekitar 15 - 30 menit untuk membalas komentar setelah kamu memposting konten. Dengan ini, kamu menunjukkan kepedulian kamu terhadap followers, sehingga kamu dapat membangun hubungan yang lebih erat dengan mereka.

Baca Juga: 5 Ide Konten TikTok Menarik dan Kreatif, Dijamin Masuk FYP!

Langkah 5: Bergabung dengan Influencer Marketing Platform!

Source: Freepik


Selain interaksi dengan followers, kamu juga harus menjalin interaksi dengan TikTok Creator lain terutama yang memiliki niche selaras dengan kamu. Hal ini dilakukan untuk menambah relasi dalam industri kreator, sehingga meningkatkan peluang kamu untuk dikenal oleh berbagai brand. Cara paling ampuh adalah dengan bergabung bersama Partipost.

Partipost adalah influencer marketing platform yang memberikan kesempatan kepada kreator yang sedang merintis untuk menambah penghasilan melalui campaign dari berbagai macam brand. Jadilah bagian dari satu juta Partiposter di delapan negara Asia, dengan download aplikasi Partipost sekarang!

Qisthi